Friday, September 27, 2013

SHINee Taemin [Predebute Photos]



Hallooooo... saya kembaliiii... kirain uda selesai tebar-tebar pict predebute nya member SHINee, pas di cek ternyata punya maknae belum hehe..
diantara semua member pict predebute yang paling dikit si oldest and youngest... jadi maklum aja yaa kalo punya taemin pict nya dikit ^^v

sekarang, mari kita lihat perbuhan si namja cantik(?) yang sekarang uda manly(?)

Travel Prince: Travel 1



Title                : TraveL Prince – Travel 1
Author            : Nysa
Main Cast      : Han Sena, Choi Minho
Support Cast : Han Leeteuk, Kim Kibum
Length            : Sequel
Genre             : Family, Friendship, Fantasy
Rating             : General

TraveL Prince — Travel 1

            Aku berjalan gontai menyusuri koridor sekolah. Jam pelajaran telah usai dan itu berarti sekarang waktunya pulang ke rumah. Aaah... rasanya malas sekali pulang ke rumah, mengingat ayahku yang masih ada tugas sehingga ia tidak ada di rumah selama beberapa hari ini.
            “Hai cantik!” sapa seseorang yang suaranya terdengar familiar di telingaku. Aku menoleh ke sumber suara dan kalian tahu siapa yang menyapaku?
            “AYAH!” panggilku tak percaya melihat sosok yang kurindukan tiba-tiba muncul secara ajaib di depanku. Ayahku mengangguk dan tersenyum, kemudian ia merentangkan tangannya dan akupun berlari memeluknya.
            “kapan ayah datang?” tanyaku kepada ayah ketika kami sedang dalam perjalanan ke rumah menggunakan mobil.
            “baru saja dan langsung menemuimu.” Jawabnya singkat tanpa menoleh karena fokus mengemudi.
            Sesampainya di rumah aku langsung melesat ke kamarku untuk mengganti baju karena ayah akan menyiapkan makan siang untuk kami. Aku masuk ke kamar dan menutup pintu lalu menguncinya.
            “siapa anda?” pergerakanku terhenti seketika. Barusan aku mendengar suara seseorang di ruangan ini dan itu bukan suaraku maupun suara ayah. Lalu, itu suara siapa? Aku memberanikan diri untuk berbalik dan kulihat seorang pemuda sedang duduk di atas kasurku. Siapa dia? Seenaknya saja masuk ke kamarku dan berani-beraninya dia duduk di kasurku, lalu barusan juga dia bertanya siapa aku? yang benar saja, siapa yang seharusnya bertanya kepada siapa? dengan langkah pasti aku berjalan menghampiri pemuda yang tidak sopan itu.
            “kau siapa? Ini kamarku dan mengapa kau ada disini?” tanyaku ketus kepada pemuda tersebut. Pemuda itu menaikkan alisnya, sepertinya ia sedikit gusar mendengar perkataanku barusan. Baguslah, biar dia tau diri sedikit.
            “jaga nada bicara anda, anda fikir anda sedang berbicara dengan siapa?” ucap pemuda tersebut dengan nada suara yang sedikit tinggi namun masih menjaga kesopanan. Cih, apakah dia anak jurusan sastra? kenapa bicaranya seperti itu?
            “maaf ya, aku tidak mengenalmu dan perlu kau tahu kalau ruangan ini adalah kamar pribadiku. Jadi, silakan tinggalkan ruangan ini!” aku sedikit menurunkan nada bicaraku mengingat pemuda ini berbicara sedikit sopan kepadaku yah meski sikapnya sangat tidak sopan menurutku.
            “kamar ini kamarmu?” tanya nya kemudian.
            “tentu sajaaaaaa... kan aku sudah bilang dari tadiiiii” jawabku gemas menanggapi pertanyaan pemuda didepanku ini.
            “tapi leeteuk bilang aku bisa menggunakan kamar ini.”
            “hei! Siapa yang kau maksud dengan leeteuk? Itu sangat tidak sopan! dia ayahku, kau sepertinya seumuran denganku dan seharusnya kau memanggilnya paman leeteuk.” Protesku tak terima karena seenak jidatnya saja dia memanggil nama ayahku. “AYAAAAAH!” aku berlari keluar kamar. Aku harus menemui ayahku dan minta penjelasannya. Ini sungguh mustahil, ayah menempatkan seorang pemuda asing di kamarku. Tidak masalah kalau aku juga seorang laki-laki, tapi aku ini kan perempuan.